Nick Lachey merilis album solo baru untuk anak tercintanya bertajuk 'A Father's Lullaby'. Dari pernikahan sebelumnya dengan Jessica Simpson, Nick tidak dikaruniai anak. Dari istrinya yang sekarang, Vanessa Minnillo ia mempunyai anak laki-laki yang diberi nama Camden.
Camden bahkan ikut eksis dalam sampul album terbaru Nick. Bayi berusia 5 bulan itu tampak sangat akrab dengan kamera. Ia tersenyum manis dalam pelukan sang ayah.
Album ini berisi 12 lagu pengantar tidur. Termasuk lagu klasik 'You Are My Sunshine' dan 'Brahms Lullaby'. Nick juga ikut membantu menulis empat lagu baru di album tersebut yang terinspirasi dari bayinya.
Menurut Nick, ia terinspirasi menulis lagu ketika pertama kali mengetahui akan menjadi ayah. Menciptakan album ini membuatnya terhubung dengan Camden dan juga berbagi pengalaman kepada seluruh keluarga yang mengalami perjalanan sama, menyambut kehidupan baru di dunia mereka
Nick juga tak ketinggalan mempersembahkan album tersebut untuk sang ayah, John. Nick ingin menunjukkan bagaimana berbagi cinta dari generasi ke generasi.