Senin, 07 Januari 2013

One Direction : Rilis 5 Teaser Video Klip 'Kiss You'

One Direction telah merilis single 'Kiss You' tanpa video klip pada 17 November lalu. Sebelum video klip dirilis, mereka memberikan lima video teaser untuk para penggemarnya.
Video tersebut dirilis lewat akun Youtube OneDirectionVevo sejak empat hari lalu. Setiap hari video teaser berdurasi 0,37 detik tersebut diunggah satu per satu.

Dalam video teaser pertama tampak Niall Horan, Zayn Malik, Liam Payne, Harry Styles, dan Louis Tomlinson berpose mengenakan pakaian kelasi dan setelan kemeja hitam. Teaser kedua mereka memakai kaus hitam putih dan jaket hitam. Kelimanya bernyanyi dibalik jeruji besi.
Dua hari lalu teaser ketiga pun dirilis. kali ini One Direction berkeliling kota mengendarai mobil dan motor dengan pakaian santai. Di teaser keempat mereka bermain ski dalam suaranya yang bersalju.
Teaser  terakhir bisa bikin penggemar mereka heboh karena mereka tampil topless. One Direction di ceritakan berselancar ditengah ombak.Mereka hanya memakai celana pendek saja tanpa mengenakan kaus.

Sayangnya, makin seru video teaser tersebut, malah makin menurun penontonnya. Video pertama ditonton 3,8 juta kali sedangkan video terakhir hanya 400 ribu kali. Video klip 'Kiss You' digarap sutradara Vaughann Arnell yang sebelumnya membuatkan One Direction video klip 'Live while We're Young' dan 'Little Things'. Rencananya video klip tersebut akan dirilis hari ini waktu setempat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar